Sirkuit Mandalika Resmi Dapatkan Homologasi Grade B, FIM dan Dorna Puji Sirkuit Mandalika

- Jurnalis

Jumat, 3 Maret 2023 - 15:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lombok Tengah – Sirkuit Mandalika dipastikan mendapatkan homologasi grade B untuk WSBK Mandalika 2023 setelah dilakukan inspeksi oleh pihak Dorna Sport san sejumlah pihak lainnya.

Homologasi grade B ini cukup untuk mengantarkan Sirkuit Mandalika menyelenggarakan event ini untuk yang ketiga kalinya.

Hal itu diutarakan oleh Priandhi Satria direktur utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) saat dikonfirmasi di Sirkuit Mandalika, Jum’at (2/3/2023).

Menurutnya, Sirkuit Mandalika mendapatkan homologasi karena telah melakukan perapian sirkuit mulai dari lintasan, barrier, kerb sirkuit dan lain sebagainya.

“Alhamdulillah kita telah diberikan hasil homologasi grade B dimana FIM dan pihak dari Dorna didampingi pula pihak dari IMI dan MGPA sebelumnya telah melakukan track inspection,” terang Priandhi.

Baca Juga :  Sosialisasi Protokol Kesehatan, Kodim 1620/Loteng Gelar Lomba Video Kreatif "Covid-19"

Ia mengatakan, pihak FIM dan Dorna telah memberikan pujian pada Sirkuit Mandalika dimana tidak ada bagian permukaan lintasan yang rusak.

Mereka juga telah mengecek berbagai tikungan, pagar pembatas, dan lain sebagainya untuk memastikan kesiapan Sirkuit Mandalika jelang balapan hari ini.

“Terkait racing line apakah bagus atau tidak kita belum tahu ya karena belum ada pembalap yang masuk. Jadi kita tahu sisi buat para pembalap sendiri kita akan tahu pada sesi free practise hari ini,” imbuhnya.

Baca Juga :  Jelang Pelaksanaan SKB Kesamaptaan, Tim Panitia Daerah NTB Gelar Rapat Persiapan

Priandhi mengakui jika menurut pengamatan MGPA Sendiri, racing line Mandalika cukup bagus dan sudah terbentuk.

Ia juga telah mendapatkan komentar dari dua tim dan dua pembalap yang dimana mereka telah memutari Sirkuit Mandalika.

Menurut mereka, racing line cukup bagus, bekas ban di WSBK tahun lalu, bekas track day, dan permukaan lintasan juga cukup bersih karena telah dibersihkan setiap hari.

Berita Terkait

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target
Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah
Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional
Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah
Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri
Wamenpar Pantau Arus Mudik dan Berikan Kuliah Umum di Kampus Poltekpar
ITDC Siap Sambut Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025, Tiga Destinasi Unggulan Berbenah
GP Hub Hadir di Makassar, Tiket MotoGP™ 2025 Harga Istimewa Dan Hadiah Menarik

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 14:16 WIB

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Selasa, 15 April 2025 - 10:29 WIB

Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah

Selasa, 8 April 2025 - 18:10 WIB

Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional

Kamis, 3 April 2025 - 12:33 WIB

Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah

Selasa, 1 April 2025 - 14:30 WIB

Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri

Berita Terbaru

News

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Senin, 21 Apr 2025 - 14:16 WIB