Winter School 2023, Study Tour ke Destynasi dan Lokasi Atraksi Wisata di Lombok

- Jurnalis

Jumat, 29 September 2023 - 04:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lombok Tengah – SAPPK ITB berkolaborasi bersama Politeknik Pariwisara (Poltekpar) Lombok dan Universiti Sains Malaysia, melaksanakan berbagai kegiatan khusunya di Pulau Lombok.

Ketua Winter School 2023 Bagas Dwipantara Putra, S.T, M.T, Ph.D pada Jumat 29 September 2023 di Praya kepada sejumlah wartawan menyampaikan, kegiatan Winter School 2023 tersebut, telah dimulai dengan kegiatan survei lapangan di beberapa tempat atraksi wisata di Lombok, khususnya di Gili Air.

Kegiatan ini dibuka pada hari Senin 18 September 2023 dan ditutup di hari Jumat 22 September 2023 kemarin.

Kegiatan ini dibuka oleh Dekan SAPPK, Dekan School of Housing, Building and Planning USM, dan Direktur Politeknik Pariwisata Lombok di Lobby Lounge Hotel de Balen Soultan Poltekpar Lombok.

Baca Juga :  Bupati Loteng dan Ratusan Pejabat Touring Ke Samota

“Peserta kegiatan Winter School ini tidak hanya dari ITB, tapi juga dari universitas asing diantaranya yaitu Universitas Sains Malaysia (USM), RMIT Australia, Technische Universität Darmstadt, dan Swiss Hotel Management,”kata Bagas Dwipantara Putra.

Para peserta Winter School ini juga melaksanakan study tour ke 3 tempat atraksi wisata. Pertama, Desa Ende.

Di Ende, para peserta melihat rumah adat suku sasak, mengamati kegiatan masyarakat desa, dan menikmati pertunjukan budaya Desa Ende.

Kemudian lanjut mengunjugi Bukit Seger di Mandalika. Dari atas bukit dapat melihat Sirkuit Moto GP dan Pantai Mandalika.

Baca Juga :  Yuk Buruan Daptar Di Poltekpar Lombok

Terakhir mengunjungi Pantai Kuta Mandalika. dengan pemandangan bukit yang indah, dan laut yang biru.

“Sementara, pelaksanaan survei lapangan di Gili Air berlangsung selama 3 hari. Para peserta melakukan survei sesuai dengan topik masing-masing kelompok,”jelas Bagas.

Output dari survei masing-masing kelompok berupa, video yang dapat dilihat pada akun instagram @winterschool.sappkitb. Ada juga berupa presentasi dan artikel.

“Hasil survei selama di Gili Air kemudian dipresentasikan oleh masing-masing kelompok di Ruangan Audiotarium Gedung Rektorat Politeknik Pariwisata Lombok,”imbuh Bagas.

Kegiatan Winter School ditutup oleh Direktur Politeknik Pariwisata Lombok yang diwakillkan oleh Kasubag ADAK 2023, M. Tanggap Sasmita, S.ST.Par, M.Par.

Berita Terkait

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target
Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah
Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional
Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah
Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri
Wamenpar Pantau Arus Mudik dan Berikan Kuliah Umum di Kampus Poltekpar
ITDC Siap Sambut Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025, Tiga Destinasi Unggulan Berbenah
GP Hub Hadir di Makassar, Tiket MotoGP™ 2025 Harga Istimewa Dan Hadiah Menarik

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 14:16 WIB

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Selasa, 15 April 2025 - 10:29 WIB

Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah

Selasa, 8 April 2025 - 18:10 WIB

Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional

Kamis, 3 April 2025 - 12:33 WIB

Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah

Selasa, 1 April 2025 - 14:30 WIB

Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri

Berita Terbaru

News

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Senin, 21 Apr 2025 - 14:16 WIB