Nelayan Asal Waworada Ditemukan Meninggal Dunia

- Jurnalis

Selasa, 5 Januari 2021 - 12:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Lomboknesia.id – Muhammad Sahwan (22), salah seorang nelayan asal Desa Waworada yang dilaporkan hilang setelah tenggelam ketika memancing menggunakan perahu di perairan laut Kecamatan Langgudu, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat, ditemukan meninggal dunia, Selasa (5/1).

“Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban dalam keadaan meninggal dunia masih di sekitar lokasi kejadian (LKP) pada pukul 15.30 Wita,” kata Nanang Sigit PH Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Mataram.

Baca Juga :  Wabup Loteng DR.HM.Nursiah Buka Latsar CPNS

Berdasarkan laporan dari Camat Langgudu, korban pamit kepada isterinya untuk pergi memancing menggunakan perahu pada Senin (4/1) sekitar pukul 12.00 Wita. Namun korban diketahui tidak bisa berenang.

Sejumlah warga sempat melihat dan mendengar korban meminta pertolongan karena tenggelam, sedangkan perahunya masih mengapung di tengah laut.

Warga kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada pihak terkait. Laporan tersebut diteruskan oleh Camat Langgudu sesaat setelah kejadian ke Basarnas Mataram pada pukul 18.00 Wita.

Baca Juga :  Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Acara International Golo MORI Jazz 2024 Ditunda Hingga Awal Tahun

Berdasarkan laporan tersebut, personel Pos SAR Bima bergerak ke lokasi kejadian untuk melakukan pencarian bersama unsur/Potensi SAR menggunakan perahu karet bermesin dan melakukan penyelaman dengan memanfaatkan penerangan lampu senter karena kondisi gelap di perairan laut.

“Korban berhasil ditemukan tersangkut di dasar laut setelah dilakukan penyelaman dan selanjutnya dibawa ke rumah duka,” tutup Nanang.(red)

Berita Terkait

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target
Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah
Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional
Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah
Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri
Wamenpar Pantau Arus Mudik dan Berikan Kuliah Umum di Kampus Poltekpar
ITDC Siap Sambut Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025, Tiga Destinasi Unggulan Berbenah
GP Hub Hadir di Makassar, Tiket MotoGP™ 2025 Harga Istimewa Dan Hadiah Menarik

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 14:16 WIB

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Selasa, 15 April 2025 - 10:29 WIB

Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah

Selasa, 8 April 2025 - 18:10 WIB

Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional

Kamis, 3 April 2025 - 12:33 WIB

Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah

Selasa, 1 April 2025 - 14:30 WIB

Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri

Berita Terbaru

News

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Senin, 21 Apr 2025 - 14:16 WIB