Cegah Kerumunan Malam Takbiran, Personel Kodim dan Polres Loteng Lakukan Penyekatan

- Jurnalis

Kamis, 13 Mei 2021 - 09:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lombok Tengah – Gabungan personel TNI Polri dari Kodim 1620/Loteng dan Polres menggelar patroli skala besar menjaga malam takbiran, Rabu (12/5/2021) malam ini. Patroli besar-besaran pun dilakukan di seluruh wilayah Kabupaten Lombok Tengah.

Dandim 1620/Loteng Letkol Inf I Putu Tangkas Wiratawan menjelaskan personel gabungan bergerak malam ini untuk memastikan tidak ada takbir keliling di Lombok Tengah. Personel gabungan terdiri dari anggota Kodim 1620/Loteng, Polres dan Satpol PP.

“Karena sesuai aturan melalui surat edaran Kemendagri hingga Maklumat Bupati Loteng tidak mengizinkan adanya takbir keliling. Jika ditemukan, petugas akan diminta membubarkan,” jelas orang nomor satu di Kodim 1620/Loteng saat berada di pospam Praya.

Baca Juga :  Jual Sabu Demi Ulang Tahun Anaknya, Seorang Residivis Ditangkap Tim Cobra Polres Loteng

Seperti yang diatur dalam berbagai aturan, dilarang diadakan malam takbiran dengan cara berkeliling. Malam takbiran hanya dapat dilakukan di masjid atau secara virtual.

Malam ini juga selain melakukan patroli skala besar juga melakukan penyekatan pintu masuk kota Praya.

“Ada empat titik penyekatan yang kami lakukan yakni di taman Biao, perempatan rabitah, perempatan Kampus IPDN dan Pos Tonjeng Beru. Hal ini dilakukan agar tidak terjadi kerumunan dan mencegah penyebaran virus corona,” jelasnya.

Baca Juga :  Jelang GT World Challenge Asia 2025, MGPA Tingkatkan Kesiapan dengan Pelatihan Keselamatan

Selain itu juga, personel ini besok akan melakukan pemantauan dan pengamanan kegiatan Salat Id. Terutama di Masjid-masjid besar.

Selain TNI Polri lanjut Dandim, ada personel Satpol PP Kabupaten Lombok Tengah juga dikerahkan dalam patroli ini.

Ia juga meminta tim perangkat wilayah di Kecamatan sampai Desa turut serta mengamakan wilayah masing-masing.

“Ya tim yang dari PPKM Mikro sudah kami minta amankan wilayah nya masing-masing. Ini jadi tanggung jawab bersama agar menjaga kondusifitas wilayah,” pungkasnya.

Berita Terkait

ITDC Implementasikan Prinsip ESG Ekonomi Sirkuler Melalui “Integrated Food Surplus Program” Selama Pertamina Grand Prix of Indonesia 2025
Bandara Lombok Buka Dua Rute Baru Menuju Tambolaka Dan Waingapu
Fokus Pembinaan Generasi Muda, Bupati Lombok Tengah Resmi Buka PORKAB POR Usia Dini 2025
Bupati Loteng Lepas Kafilah STQH Nasional CCVIII 2025 Menuju Kendari
Kirab Pataka HUT ke-80 Lombok Tengah Resmi Dimulai, Dilepas Wakil Bupati
Bupati Loteng Resmikan Plaza Simpang Tiga Dara Taman Bawaq Mudah Biao
15 ASN Terbaik Loteng Jalani Tahap Wawancara Gagas Masmirah Dalam Seleksi ASN Tastura Award 2025
Keramahan Dan Nuansa Budaya NTB Di Bandara Lombok Antarkan Kepulangan Rombongan MotoGP 2025

Berita Terkait

Jumat, 10 Oktober 2025 - 16:48 WIB

ITDC Implementasikan Prinsip ESG Ekonomi Sirkuler Melalui “Integrated Food Surplus Program” Selama Pertamina Grand Prix of Indonesia 2025

Jumat, 10 Oktober 2025 - 16:44 WIB

Bandara Lombok Buka Dua Rute Baru Menuju Tambolaka Dan Waingapu

Jumat, 10 Oktober 2025 - 16:35 WIB

Fokus Pembinaan Generasi Muda, Bupati Lombok Tengah Resmi Buka PORKAB POR Usia Dini 2025

Kamis, 9 Oktober 2025 - 16:39 WIB

Bupati Loteng Lepas Kafilah STQH Nasional CCVIII 2025 Menuju Kendari

Rabu, 8 Oktober 2025 - 19:01 WIB

Kirab Pataka HUT ke-80 Lombok Tengah Resmi Dimulai, Dilepas Wakil Bupati

Berita Terbaru