Dandim Loteng Bersama Stakeholder Sepakat Gelorakan Kembali Semangat Pencegahan Covid-19

- Jurnalis

Minggu, 31 Januari 2021 - 03:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lombok Tengah – Untuk terus memutus mata rantai penyebaran virus corona di Lombok Tengah, Komandan Kodim 1620/Lombok Tengah Letkol Inf I Putu Tangkas Wiratawan, bersama stakeholder terkait sepakat gelorakan Kembali Pencegahan Covid-19. Hal ini dilakukan karena pandemi belum berakhir dan munculnya kembali kasus warga Lombok Tengah yang terpapar covid-19.

Dandim 1620/Loteng Letkol Inf I Putu Tangkas Wiratawan, mengatakan hasil rapat koordinasi bersama dengan forkopimda Loteng, Jum’at malam (27/01/2021) bersinergi melakukan langkah kongkrit dalam penangganan covid 19 di wilayah Kabupaten Lombok Tengah.

Langkah-langkah tersebut seperti menggelorakan kembali semangat dalam upaya pencegahan penyebaran Covid 19 di wilayah Kabupaten Lombok Tengah, melalui kegiatan sosialisasi dan yustisi terhadap pelaksanaan prokes covid 19.

Baca Juga :  Ketum PBNU: Pertama di Indonesia Resmikan Kantor PCNU Lombok Tengah

“Kita akan lebih ketat lagi mengatur kegiatan masyarakat yang berpotensi menimbulkan kerumunan, seperti sarana ibadah, pasar dan tempat umum lainnya serta mengingatkan pelaku usaha dan perbankan utk menerapkan prokes covid 19 dan menutup sementara apabila tdk patuh pada aturan,” terang Dandim, Minggu 31 Januari 2021.

Lanjutnya, Forkopimda Loteng akan melaksanakan safari kembali ke setiap Desa yang dipimpin langsung oleh Bupati guna sarana kontrol dan memicu keaktifan seluruh Kepala Desa dalam penerapan kembali Prokes Covid-19.

Baca Juga :  Resmi Dilantik, Bupati Dan Wakil Bupati Berkomitmen Jaga Kebersamaan Membangun Lombok Tengah

Selain itu akan menyiapkan kembali sarana karantina bagi pasien positif Covid-19 khususnya terhadap Pekerja Migran Indonesia asal Kabupaten Loteng yang dipulangkan dari Luar Negeri.

Yang paling terdekat kata Dandim, adalah antisipasi pelaksanaan tradisi Bau Nyale dimana perlunya mengeluarkan surat edaran pelarangan segala bentuk kegiatan hiburan dalam kegiatan yang dapat berpotensi mengumpulkan massa.

“Diharapkan sejak disepakati keputusan tersebut, semua stake holder melakukan langkah kongkrit dalam penangganan covid-19 di wilayah Kabupaten Loteng. Dan Kodim 1620/Loteng sendiri sudah jauh-jauh hari bergerak melakukan sosialisasi, edukasi kepada masyarakat terkait 3M dan 3T termasuk sosialisasi pentingnya vaksin,” tutupnya.

Berita Terkait

Andien Aisyah Penyanyi Indonesia Ajak keluarga Liburan Tahun Baru di Pertamina Mandalika International Circuit
Hari Pertama Tahun 2025, Keramaian Agya Arrive & Drive dan Lampaq di Pertamina Mandalika International Circuit
Bandara Lombok Sambut Penumpang Perdana Yang Tiba Di Tahun 2025
Pecah, 17.518 Wisatawan Nikmati Malam Pergantian Tahun Bersama Mandiri Festival Mandalika Seru di Kuta Beach Park
Aksi Penanaman Pohon di Kawasan The Mandalika, ITDC Dorong Pariwisata Ramah Lingkungan
MGPA dan Komunitas Pelari Mataram Gelar Fun Run di Sirkuit Mandalika
Rapat Koordinasi Pimpinan Perumdam TIARA, Tingkatkan Perencanaan dan Manajemen Risiko untuk 2025
Warga NTB diharapkan tetap jaga kamtibmas pasca Pilkada Serentak 2024

Berita Terkait

Kamis, 2 Januari 2025 - 16:37 WIB

Andien Aisyah Penyanyi Indonesia Ajak keluarga Liburan Tahun Baru di Pertamina Mandalika International Circuit

Rabu, 1 Januari 2025 - 21:49 WIB

Hari Pertama Tahun 2025, Keramaian Agya Arrive & Drive dan Lampaq di Pertamina Mandalika International Circuit

Rabu, 1 Januari 2025 - 18:49 WIB

Bandara Lombok Sambut Penumpang Perdana Yang Tiba Di Tahun 2025

Rabu, 1 Januari 2025 - 18:37 WIB

Pecah, 17.518 Wisatawan Nikmati Malam Pergantian Tahun Bersama Mandiri Festival Mandalika Seru di Kuta Beach Park

Rabu, 1 Januari 2025 - 18:34 WIB

Aksi Penanaman Pohon di Kawasan The Mandalika, ITDC Dorong Pariwisata Ramah Lingkungan

Berita Terbaru

Lombok Tengah

Bandara Lombok Sambut Penumpang Perdana Yang Tiba Di Tahun 2025

Rabu, 1 Jan 2025 - 18:49 WIB