Kapolres Loteng Hadiri Rapat Pendataan Lanjutan Pembangunan Bendungan Mujur

- Jurnalis

Jumat, 4 Agustus 2023 - 04:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lombok Tengah – Kapolres Lombok Tengah AKBP Iwan Hidayat, SIK menghadiri rapat koordinasi pendataan lanjutan bendungan Mujur tahun 2023 di Kantor Bupati Lombok Tengah pada Kamis 03/08/2023.

Kapolres Lombok Tengah dalam penyampaiannya mengatakan bahwa sudah bertukar pendapat dengan Bupati Lombok Tengah terkait pendataan bendungan Mujur baik tentang histori, cara bertindak dan pengambilan langkah – langkah kedepan. Dalam proses pendataan bendungan Mujur diharapkan bisa memakai diksi pendataan, jika menggunakan diksi LARAP menurut anggapan dari masyarakat dinilai merugikan.

Baca Juga :  Auditor Madya Tk. III Itwasda Polda NTB Cek Kesiapan Polres Loteng Menuju WBK

“Oleh karena itu kita bisa memakai diksi pendataan untuk langkah awal sebelum menuju ke langkah selanjutnya” Kata AKBP Iwan Hidayat. “Terkait dengan diksi pendataan ini, kami akan melakukan kegiatan imbangan untuk mensukseskan kegiatan yang ada di Kabupaten Lombok Tengah” tambahnya.

Pembangunan bendungan Mujur berlokasi atau berada di Desa Lelong Kecamatan Praya Tengah Kabupaten Lombok Tengah. Terkait dengan pembangunan Bendungan Mujur Pemda Lombok Tengah sudah beberapa kali menyampaikan surat kepada Pemerintah Pusat.

Baca Juga :  Gubernur NTB Optimis Program Mawar Emas Solusi Bagi Ekonomi Syariah Masyarakat

Berdasarkan data teknis pembangunan bendungan adapun Desa yang terdampak terhadap pembangunan bendungan antara lain Desa Mujur, Desa Sukaraja Kecamatan Praya Timur, Desa Kelebuh Kecamatan Praya Tengah, Desa Langko dan Desa Loang Maka Kecamatan Janapria. Kegiatan tersebut juga dihadiri Bupati Loteng, Dandim 1620 Loteng, Asisten II Setda Kab. Loteng, pihak BWS PUPR Kab. Loteng, Kasi Intel Kejari Loteng, dan DPRD Kab. Loteng.

Berita Terkait

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target
Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah
Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional
Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah
Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri
Wamenpar Pantau Arus Mudik dan Berikan Kuliah Umum di Kampus Poltekpar
ITDC Siap Sambut Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025, Tiga Destinasi Unggulan Berbenah
GP Hub Hadir di Makassar, Tiket MotoGP™ 2025 Harga Istimewa Dan Hadiah Menarik

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 14:16 WIB

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Selasa, 15 April 2025 - 10:29 WIB

Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah

Selasa, 8 April 2025 - 18:10 WIB

Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional

Kamis, 3 April 2025 - 12:33 WIB

Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah

Selasa, 1 April 2025 - 14:30 WIB

Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri

Berita Terbaru

News

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Senin, 21 Apr 2025 - 14:16 WIB