Kunker Waasops Panglima TNI Apresiasi Terhadap Pelaksanaan TMMD Ke-111 Kodim 1620/Loteng

- Jurnalis

Jumat, 25 Juni 2021 - 12:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lomboknesia.id – Wakil Asisten Operasi Panglima TNI (Waasops Panglima TNI), Marsma TNI Kustono, S.Sos, di dampingi Danrem 162/WB Brigjen TNI Ahmad Rizal Ramdhani, S.Sos.SH.M.Han., beserta rombongan melakukan kunjungan kerja ke lokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-111 TA.2021 Wilayah Kodim 1620/Loteng di Desa Bonjeruk Kec. Jonggat Kab. Lombok Tengah, Jum’at (25/06/2021).

Pada kesempatan itu, Waasops Panglima TNI secara tegas menyatakan apresiasi terhadap pelaksanaan TMMD ke -111 yang sangat bermanfaat bagi masyarakat.

“Kegiatan ini menyentuh dan langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Seperti halnya di Desa Bonjeruk ini, warga sekarang memiliki akses jalan yang lebih baik. Bahkan dengan adanya TMMD ini terjalin semangat kebersamaan dan gotong royong antara warga dengan TNI dalam mengerjakan Inprastruktur desa,” katanya.

Baca Juga :  Polres Loteng Batasi Pelayanan SKCK Ditengah Pandemi Covid-19

Dia melanjutkan, bahwa memang TNI dan rakyat sudah saatnya bersama-sama. Ini dikarenakan TNI datang dari rakyat, dengan demikian kebersamaan dalam TMMD adalah sesuatu yang selaras dengan slogan: dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat.

Dikatakan Waasops Panglima TNI bahwa maksud kunjungan ini adalah sebagai bentuk pengawasan dan evaluasi terhadap pelaksanaan TMMD yang dilaksanakan oleh Kodim 1620/Loteng.

“Maksud dan tujuan pengawasan dan evaluasi ini yaitu untuk melihat sejauh mana program TMMD Ke-111 TA.2021 yang dilakukan Satgas TMMD ini bisa berjalan dengan baik sesuai dengan rencana,” ucap Waaster.

Sementara itu, Dandim 1620/Loteng Letkol Inf. I Putu Tangkas Wiratawan, S. IP., menyatakan, terpilihnya lokasi TMMD merupakan hasil usulan dari bawah.

Baca Juga :  Kakanwil Kemenkumham NTB Parlindungan Hadiri Pisah Sambut Kepala LPP Mataram

“Dan terpilihnya Desa Bonjeruk, merupakan salah satu bentuk peran TNI untuk mensukseskan program Pemerintah Daerah dalam pengembangan desa,” ujar Dandim.

Selanjutnya Dandim menjelaskan, sejumlah program yang direalisasikan adalah membuat akses jalan penghubung antara Dua dusun, pemasangan Talud serta memasang Gorong-gorong untuk mencegah terjadinya banjir maupun tanah longsor dan melaksanakan kegiatan nonfisik untuk membuka wawasan masyarakat pedesaan.

Pada kegiatan tatap muka Waasops Panglima TNI, Marsma TNI Kustono, S.Sos., dengan masyarakat, disampaikan harapan warga masyarakat oleh Kepala Desa Bonjeruk, Bapak Lalu Audiyah Rahman yang menyampaikan harapan agar tahun-tahun berikut nya TMMD kembali dilaksanakan di desanya.

Berita Terkait

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target
Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah
Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional
Pemda Lombok Tengah Gelar Perayaan Lebaran Ketupat di Kantor Bupati
Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah
Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri
Wamenpar Pantau Arus Mudik dan Berikan Kuliah Umum di Kampus Poltekpar
ITDC Siap Sambut Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025, Tiga Destinasi Unggulan Berbenah

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 14:16 WIB

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Selasa, 15 April 2025 - 10:29 WIB

Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah

Selasa, 8 April 2025 - 18:10 WIB

Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional

Senin, 7 April 2025 - 08:22 WIB

Pemda Lombok Tengah Gelar Perayaan Lebaran Ketupat di Kantor Bupati

Kamis, 3 April 2025 - 12:33 WIB

Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah

Berita Terbaru

News

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Senin, 21 Apr 2025 - 14:16 WIB

Lombok Tengah

Pemda Lombok Tengah Gelar Perayaan Lebaran Ketupat di Kantor Bupati

Senin, 7 Apr 2025 - 08:22 WIB