Lantik Pejabat Suktrural dan Fungsional, Sekda Minta Komitmen Bangun NTB Gemilang

- Jurnalis

Selasa, 23 Februari 2021 - 12:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mataram – Sekretaris Daerah Provinsi NTB, Drs. H.L.Gita Ariadi, M.Si., melantik dan mengambil sumpah janji jabatan pimpinan tinggi pratama dan jabatan fungsional lingkup pemerintah Provinsi NTB di Gedung Graha Bhakti Praja Kantor Gubernur NTB, Selasa (23/02/2021).

Dari 88 jumlah pejabat yang dilantik oleh Sekda, dua diantaranya merupakan pejabat tinggi pratama, yakni drh. Aminurrahman, M.Si., dari jabatan Kepala Biro Perekonomian Setda Provinsi NTB bergeser menjadi Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan dan Aparatur, Politik, Hukum dan Pelayanan Publik serta Lalu Abd. Wahid, S.H., M.H., dari jabatan Kepala Biro Pemerintahan dan Otda pada Setda Provinsi NTB menjadi Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Dalam Negeri Provinsi NTB.

Sementara itu, Drs. H. L. Syafii yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi NTB dilantik menjadi Widyaiswara Ahli Utama pada Badan
Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi NTB, bersama dengan Andi Pramaria yang sebelumnya menjabat Kepala Biro Administrasi Pengendalian Pembangunan (APP) Setda Provinsi NTB dan Muhammad Agus Patria yang sebelumnya menjabat sebagai Staf Ahli Gubernur.

Baca Juga :  Spanduk Himbauan Penunggak Pajak Di Pasang Kembali, ITDC Minta Maaf

Pada pelantikan tersebut, Sekda berharap agar jabatan yang diemban mampu dilaksanakan dengan baik dan dengan komitmen tinggi untuk mewujudkan NTB gemilang. Terutama komitmen dalam membangun NTB di sektor kesehatan, pendidikan dan ekonomi masyarakat yang berkelanjutan.

“Kami berbahagia dengan kehadiran rekan-rekan, mudah-mudahan keberadaan tenaga kesehatan, tenaga fungsional dan tenaga guru mampu membawa NTB menjadi lebih maju”, jelas sekda.

Menurut sekda, bagi pejabat yang akan melaksanakan tugas di sektor kesehatan diharapkan dapat melaksanakan tugas secara maksimal terlebih yang akan bertugas di Rumah Sakit HL Manambai Abdulkadir di Kabupaten Sumbawa

Baca Juga :  Bocah Perempuan Meninggal Tenggelam di Dalam Sumur

“Tentunya bahwa kami menyampaikan selamat kepada bapak/ibu semua lebih khusus yang akan bertugas di Rumah Sakit Manambai Sumbawa agar perannya dan keberadaannya mampu memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” harap Sekda.

Begitu juga dengan bidang lain, lanjut sekda, bagi pejabat yang akan melaksanakan tugas di sektor pendidikan diharapkan mampu membentuk karakter para peserta didik yang memiliki SDM yang mumpuni dalam membangun NTB ke depannya.

Dalam kegiatan pelantikan tersebut, Sekda NTB turut didampingi oleh Kepala BKD Provinsi NTB, Drs. Muhammad Nasir dan Asisten Administrasi dan Umum Setda Provinsi NTB, dr. Nurhandini Eka Dewi, Sp.A.,MPH.

Berita Terkait

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target
Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah
Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional
Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah
Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri
Wamenpar Pantau Arus Mudik dan Berikan Kuliah Umum di Kampus Poltekpar
ITDC Siap Sambut Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025, Tiga Destinasi Unggulan Berbenah
GP Hub Hadir di Makassar, Tiket MotoGP™ 2025 Harga Istimewa Dan Hadiah Menarik

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 14:16 WIB

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Selasa, 15 April 2025 - 10:29 WIB

Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah

Selasa, 8 April 2025 - 18:10 WIB

Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional

Kamis, 3 April 2025 - 12:33 WIB

Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah

Selasa, 1 April 2025 - 14:30 WIB

Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri

Berita Terbaru

News

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Senin, 21 Apr 2025 - 14:16 WIB