Pathul-Nursiah Resmi Dilantik Menjadi Bupati Dan Wakil Bupati Lombok Tengah Masa Jabatan 2025-2030

- Jurnalis

Kamis, 20 Februari 2025 - 16:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta- Bupati Lombok Tengah Lalu Pathul Bahri dan wakilnya Muhamad Nursiah resmi dilantik Presiden Prabowo Subianto di jakarta tepatnya di istana negara Republik Indonesia.

Presiden Prabowo Subianto melantik gubernur, wakil gubernur, bupati, wakil bupati, wali kota, dan wakil wali kota seluruh Indonesia masa jabatan tahun 2025-2030 secara serentak di Istana Kepresidenan Jakarta. Pelantikan yang berlangsung pada Kamis, 20 Februari 2025 ini menjadi momen bersejarah dalam pemerintahan Republik Indonesia.

 

Para bupati dan wakil bupati serta wali kota dan wakil wali kota dilantik berdasarkan pada Keputusan Menteri Dalam Negeri (Kepmendagri) yang dibacakan oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri, Tomsi Tohir. Surat keputusan tersebut yakni Kepmendagri Nomor 100.2.1.3 – 221 Tahun 2025 dan Nomor 100.2.1.3 – 1719 Tahun 2025 tentang Pengesahan Pengangkatan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Pada Kabupaten dan Kota Hasil Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024 Masa Jabatan Tahun 2025-2030.

Baca Juga :  “Pulau Lombok Deklarasikan Sandiaga Uno Maju Presiden 2024”

Pada kesempatan tersebut, Presiden Prabowo mengambil sumpah jabatan para kepala daerah yang dilantik.

“Akan memenuhi kewajiban saya sebagai gubernur, sebagai wakil gubernur, sebagai bupati, sebagai wakil bupati, sebagai wali kota, sebagai wakil wali kota dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya. Memegang teguh Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945 dan menjalankan segala Undang-Undang dan peraturannya dengan selurus-lurusnya, serta berbakti kepada masyarakat, nusa, dan bangsa,” ucap Presiden mendiktekan sumpah jabatan.

Sementara itu Pathul Bahri seusia di lantik mengucupakan rasa syukur dan terimakasih kepada semua masyarakat Lombok Tengah karena proses pelantikan hari ini berjalan lancar.

“Alhamdulillah lancar, doakan kami,” kata Pathul usai dilantik, Kamis (20/2).

Pathul mengatakan setelah pelantikan ini ia akan langsung ke Magelang untuk menjalani retret.

Agenda retret ini dinilai cukup penting untuk menyamakan visi misi pemerintah pusat dengan kepala daerah.

Baca Juga :  Bendungan Mujur Butuh Akselerasi, HBK Turun Tangan Kawal ke Pemerintah Pusat  

“Nanti ada briefing-briefing yang akan disampaikan dari pusat, dari Kemendagri maupun menteri-menteri itu penting,” ujar Pathul.

Diketahui, sebanyak 961 kepala daerah se-Indonesia dilantik di Istana Negara Jakarta oleh Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto.

Penandatanganan naskah pelantikan dilakukan secara simbolis. Di antaranya diwakili oleh Gubernur Maluku Utara, Walikota Manado, Walikota Singkawang, dan lain sebagainya.

Sementara di dalam kawasan Monas, para tim sukses dan pendukung setiap kepala daerah hadir menyemut tanpa bisa masuk ke dalam halaman Monas.

Usai pelantikan pintu gerbang Monas dibuka, maka seluruh pendukung kepala daerah dari seluruh kabupaten kota se-Indonesia berhamburan masuk ke dalam area Monas untuk dapat bertemu dan sekedar poto dengan sang gubernur dan bupati.

Hadir mendampingi gubernur dan bupati/walikota ialah ketua DPRD masing-masing daerah.

Tampak hadir Ketua DPRD Kabupaten Lombok Tengah Lalu Ramdan.

Berita Terkait

ITDC Lanjutkan Komitmen Pengembangan SDM, InJourney Hospitality House di The Mandalika Masuki Tahun Ketiga
Dewan Lalu Pelita Putra Sosialisasikan Raperda Perlindungan PMI Asal NTB, Masyarakat Pringgarata Sambut Baik
L. M. Ahyar Resmi Dilantik Menjadi Wakil Ketua DPRD Lombok Tengah
Pemkab Lombok Tengah Gelar Sosialisasi Anti Korupsi dan Gratifikasi
Reses L. Abdussahid Didominasi Persoalan Inprastruktur Jalan
Wakil Bupati Lombok Tengah Tandatangani MOU Dengan Rektor UNDIKSHA Untuk Tingkatkan Kualitas Pendidikan
Lombok Tengah Satu-satunya di NTB Terapkan Manajemen Talenta ASN, 53 Pejabat Jalani Asesmen
Kosabangsa 2025 Dorong Transformasi Ekonomi Desa Kayangan Lewat Teknologi dan Digitalisasi

Berita Terkait

Rabu, 26 November 2025 - 13:49 WIB

ITDC Lanjutkan Komitmen Pengembangan SDM, InJourney Hospitality House di The Mandalika Masuki Tahun Ketiga

Jumat, 21 November 2025 - 17:52 WIB

Dewan Lalu Pelita Putra Sosialisasikan Raperda Perlindungan PMI Asal NTB, Masyarakat Pringgarata Sambut Baik

Senin, 17 November 2025 - 15:35 WIB

L. M. Ahyar Resmi Dilantik Menjadi Wakil Ketua DPRD Lombok Tengah

Senin, 10 November 2025 - 10:44 WIB

Pemkab Lombok Tengah Gelar Sosialisasi Anti Korupsi dan Gratifikasi

Minggu, 9 November 2025 - 09:26 WIB

Reses L. Abdussahid Didominasi Persoalan Inprastruktur Jalan

Berita Terbaru

Lombok Tengah

Pemkab Lombok Tengah Gelar Sosialisasi Anti Korupsi dan Gratifikasi

Senin, 10 Nov 2025 - 10:44 WIB