Vaksinasi Covid-19 Untuk Petugas Bandara Lombok Mulai Dilakukan

- Jurnalis

Senin, 15 Maret 2021 - 06:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lombok Tengah – Petugas garda depan (front liner) dan karyawan Bandara Lombok mulai menerima vaksinasi Covid-19 secara bertahap mulai Jumat (12/3/2021) lalu. Pada tahap awal ini, sebanyak 170 orang ditargetkan mendapatkan vaksinasi Covid-19 di Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas II Mataram.

General Manager Bandara Lombok Nugroho Jati menjelaskan, pada tahap awal, vaksinasi diperuntukkan untuk para petugas yang melayani penumpang secara langsung (frontliner) di Bandara Lombok, seperti petugas airport security (avsec) dan customer service, serta mereka yang bertugas di bagian operasional dan administrasi.

Baca Juga :  GEMA Lakukan Doa Bersama di Panti Asuhan Al Ijtihad Dan Bagikan Bunga di jalan Udayana Untuk KPPS PAHLAWAN PEMILU

“Petugas bandara sebagai pelaku pelayanan publik memang mendapat prioritas untuk didahulukan dalam program vaksinasi ini. Ke depan, kami akan berkoordinasi dengan pihak KKP agar petugas frontliner dari stakeholder yang bekerja di Bandara Lombok juga mendapatkan prioritas untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19 ini,” kata Jati.

Baca Juga :  WSBK 2021 Selesai Digelar, ITDC dan MGPA Mengapresiasi Dukungan Semua Pihak Sehingga Event WSBK Dapat Terselenggara Dengan Baik

Dengan pemberian vaksin kepada petugas bandara ini diharapkan mampu memberikan rasa percaya diri bagi pengguna jasa di Bandara Lombok, yang merupakan pintu gerbang utama menuju ke Provinsi Nusa Tenggara Barat.

“Dengan vaksinasi ini diharapkan para pekerja di lingkungan Bandara Lombok akan semakin kuat menghadapi Covid-19 dan bisa memberikan layanan yang lebih optimal,” imbuhnya.

Berita Terkait

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target
Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah
Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional
Pemda Lombok Tengah Gelar Perayaan Lebaran Ketupat di Kantor Bupati
Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah
Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri
Wamenpar Pantau Arus Mudik dan Berikan Kuliah Umum di Kampus Poltekpar
ITDC Siap Sambut Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025, Tiga Destinasi Unggulan Berbenah

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 14:16 WIB

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Selasa, 15 April 2025 - 10:29 WIB

Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah

Selasa, 8 April 2025 - 18:10 WIB

Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional

Senin, 7 April 2025 - 08:22 WIB

Pemda Lombok Tengah Gelar Perayaan Lebaran Ketupat di Kantor Bupati

Kamis, 3 April 2025 - 12:33 WIB

Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah

Berita Terbaru

News

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Senin, 21 Apr 2025 - 14:16 WIB

Lombok Tengah

Pemda Lombok Tengah Gelar Perayaan Lebaran Ketupat di Kantor Bupati

Senin, 7 Apr 2025 - 08:22 WIB