Tiga Desa di Lombok Tengah Siap Hadapi Monev Keterbukaan Informasi Publik 2025

- Jurnalis

Rabu, 21 Mei 2025 - 17:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lombok Tengah — Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Lombok Tengah menggelar rapat persiapan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Keterbukaan Informasi Publik (KIP) tingkat desa tahun 2025, Selasa (20/5/2025). Kegiatan berlangsung di Ruang Rapat Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik (PIKP) dan dihadiri perwakilan tiga desa terpilih: Semparu, Teruwai, dan Jeropuri.

Hadir dalam pertemuan tersebut Kepala Bidang PIKP H. Iswandi Khairy Ramen, S.IP., M.Han, Kepala Desa Semparu Lalu Ratmaji, Sekretaris Desa Jeropuri Mawardi, serta staf dari masing-masing desa. Kegiatan ini difokuskan pada penguatan kesiapan desa dalam menghadapi Monev KIP 2025, mulai dari penyusunan data dukung hingga fasilitasi pelayanan informasi publik di kantor desa.

Baca Juga :  Kloter Pertama Jemaah Haji Embarkasi Lombok Berangkat Hari Ini

Dalam sambutannya, Iswandi menyampaikan bahwa pengisian kuesioner KIP tahun ini perlu dilakukan secara optimal meski jadwal dari Komisi Informasi Provinsi NTB belum ditetapkan.

“Kami harap desa-desa yang mewakili Lombok Tengah dapat mengisi kuesioner secara maksimal. Tahun ini kompetisi semakin ketat karena tidak lagi antar desa dalam satu kabupaten, melainkan antar desa dari berbagai kabupaten, berdasarkan status desa—maju, berkembang, dan tertinggal,” ujar Iswandi.

Ia juga menambahkan bahwa Lombok Tengah selama dua tahun berturut-turut berhasil mengirim wakilnya ke tingkat nasional dalam ajang serupa. Prestasi itu, menurutnya, menjadi motivasi sekaligus tantangan bagi desa-desa terpilih agar kembali mampu bersaing secara nasional.

Baca Juga :  ITDC Dorong Ekonomi Berbasis Sportainment Tourism Lewat FIM ARRC, Mandalika Racing Series Porsche Carrera, dan Mandalika Suka-Suka

Meski berstatus peserta lomba, desa tetap diharapkan memberikan layanan informasi publik secara maksimal sesuai amanat Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik.

“Pelayanan informasi jangan hanya bagus saat lomba. Harus menjadi budaya kerja,” kata Iswandi.

Rapat ini menjadi langkah awal evaluasi kesiapan desa dalam menjawab tantangan transparansi, sekaligus memperkuat posisi Lombok Tengah sebagai daerah yang konsisten mendukung keterbukaan informasi publik hingga ke tingkat desa.

Berita Terkait

ITDC Implementasikan Prinsip ESG Ekonomi Sirkuler Melalui “Integrated Food Surplus Program” Selama Pertamina Grand Prix of Indonesia 2025
Bandara Lombok Buka Dua Rute Baru Menuju Tambolaka Dan Waingapu
Fokus Pembinaan Generasi Muda, Bupati Lombok Tengah Resmi Buka PORKAB POR Usia Dini 2025
Bupati Loteng Lepas Kafilah STQH Nasional CCVIII 2025 Menuju Kendari
Kirab Pataka HUT ke-80 Lombok Tengah Resmi Dimulai, Dilepas Wakil Bupati
Bupati Loteng Resmikan Plaza Simpang Tiga Dara Taman Bawaq Mudah Biao
15 ASN Terbaik Loteng Jalani Tahap Wawancara Gagas Masmirah Dalam Seleksi ASN Tastura Award 2025
Keramahan Dan Nuansa Budaya NTB Di Bandara Lombok Antarkan Kepulangan Rombongan MotoGP 2025

Berita Terkait

Jumat, 10 Oktober 2025 - 16:48 WIB

ITDC Implementasikan Prinsip ESG Ekonomi Sirkuler Melalui “Integrated Food Surplus Program” Selama Pertamina Grand Prix of Indonesia 2025

Jumat, 10 Oktober 2025 - 16:44 WIB

Bandara Lombok Buka Dua Rute Baru Menuju Tambolaka Dan Waingapu

Jumat, 10 Oktober 2025 - 16:35 WIB

Fokus Pembinaan Generasi Muda, Bupati Lombok Tengah Resmi Buka PORKAB POR Usia Dini 2025

Kamis, 9 Oktober 2025 - 16:39 WIB

Bupati Loteng Lepas Kafilah STQH Nasional CCVIII 2025 Menuju Kendari

Rabu, 8 Oktober 2025 - 19:01 WIB

Kirab Pataka HUT ke-80 Lombok Tengah Resmi Dimulai, Dilepas Wakil Bupati

Berita Terbaru