Lombok Tengah – Salah seorang Anggota DPRD Loteng, M. Taufiq Syamsuri resmi menggantikan Almarhum H Muhdan Rum, melalui jalur pergantian antar waktu (PAW) sisa masa jabatan 2019-2024, yang di lantik Bupati Lombok Tengah, H L Pathul Bahri, berlansung di Gedung Dewan Loteng, Kamis 14 Juli 2022.
Usai pelantikan, Bupati Loteng HL. Pathul Bahri mengatakan, sebagai kepala daerah mengucapkan selamat kepada pelantikan M. Taufiq Syamsuri semoga kedepan mampu bersinergi dengan pemerimtah darah dalam membangun lombok tengah lebih baik kedepan
“Semoga M. Taufiq Syamsuri bisa segera beradaptasi dan menjalin komunikasi dengan anggota dan unsur pimpinan DPRD Loteng saat ini dengan cepat. Karena ada banyak agenda-agenda kerja kita di eksekutif dan legislatif yang sangat membutuhkan kinerja dan pikiran kita guna memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat,” kata Pathul Bahri.
Ketua DPD Partai Gerindra NTB ini juga menambahkan, persoalan di Loteng ini sangatlah kompleks dan pembangunannya sangatlah banyak dan ini terus dinantikan oleh masyarakat untuk adanya gebrakan Pemkab. Terutama dalam upaya untuk memperkuat sektor ekonomi setelah negara ini dilanda pandemi. Program-program untuk memulihkan ekonomi di segala sektor terus ditunggu masyarakat.
“Semakin hari semakin banyak tugas besar kita. Untuk itu, mari kita bergandengan tangan, bahu membahu untuk tujuan yang sama, mewujudkan Lombok Tengah yang Bersatu Jaya,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua DPRD Loteng, M Tauhid yang memimpin rapat paripurna pengucapan sumpah/janji Anggota DPRD Loteng PAW sisa masa jabatan 2019-2024 tersebut menyampaikan, pelaksanaan PAW ini sesuai dengan peraturan perundang – undangan yang berlaku.
Dimana, setiap anggota DPRD yang akan di PAW harus diambil sumpah janji jabatannya termasuk pada pelantikan M. Taufiq Syamsuri, mengganti salah satu anggota DPRD Loteng Fraksi Gerindra Almarhum, H Muhdan Rum. Termasuk di dalamnya menindaklanjuti SK Gubernur NTB 29 Juni 2022 lalu.
Tauhid berharap kepada pengganti untuk bisa lebih cepat beradaptasi dan bekerjasama dalam menjalankan amanah rakyat dengan fraksi-fraksi lain sesuai dengan yang tertuang dalam sumpah janji jabatan yang dibacakan.
“Sejak proses pengusulan penggantinya, kami sudah laksanakan sesuai aturan. Dan semoga apa yang dilaksanakan ini bisa menjadi amal ibadah kita bersama ke depan,” tutup Tauhid.