Masukkan Gunting Kelubang Stop Kontak Bocah 3 Tahun Di Lombok Tengah Meninggal

- Jurnalis

Selasa, 23 Maret 2021 - 08:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lombok Tengah – Seorang balita Ali Islam (3) asal Desa Kelebuh, Kecamatan Praya Tengah, Kabupaten Lombok Tengah, meninggal tersengat listrik setelah memasukkan gunting kedalam lubang stop kontak.

“Anak 3 tahun itu dilaporkan memasukkan gunting kedalam stop kontak dan langsung tersetrum listrik” kata Kapolsek Praya Tengah IPDA Geger Surenggana.

Geger menjelaskan, peristiwa itu terjadi pada Senin (22/3) sekitar pukul 13.00 wita. Balita tersebut pertama kali ditemukan oleh ibunya, Enim (35) dalam keadaan terbujur kaku sambil memegang gunting yang dimasukkannya ke dalam lubang stop kontak dilantai rumahnya.

Baca Juga :  Lintasan Serkuit MotoGP Masuk Tahap Pengaspalan, ITDC Optimistis Pembangunan JKK Selesai Sesuai Jadwal

“Korban ditemukan dalam keadaan terbujur kaku oleh ibunya,” jelasnya.

Lanjutnya, melihat kejadian itu ayah korban atas nama Salam (60) langsung memutus arus listrik dengan mematikan meteran listrik. Kemudian barulah korban diangkat dan langsung dibawa ke Puskesmas Batunyala.

“Namun balita malang tersebut, dinyatakan meninggal oleh petugas puskesmas,” ucap Geger.

Baca Juga :  Cegah Kerumunan Malam Takbiran, Personel Kodim dan Polres Loteng Lakukan Penyekatan

Mendapat laporan peristiwa itu, personil Polsek Praya Tengah, Polres Lombok Tengah, Polda Nusa Tenggara Barat langsung menuju lokasi kejadian untuk cek tempat kejadia perkara.

“Kedua orang tua korban menyampaikan ikhlas dan menerima musibah tersebut serta menolak untuk dilakukannya autopsi,” tambah Kapolsek.

Dalam kesempatan itu, kapolsek mengajak kepada para orang tua agar lebih ketat mengawasi aktivitas anak-anaknya.

Berita Terkait

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target
Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah
Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional
Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah
Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri
Wamenpar Pantau Arus Mudik dan Berikan Kuliah Umum di Kampus Poltekpar
ITDC Siap Sambut Wisatawan Selama Libur Lebaran 2025, Tiga Destinasi Unggulan Berbenah
GP Hub Hadir di Makassar, Tiket MotoGP™ 2025 Harga Istimewa Dan Hadiah Menarik

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 14:16 WIB

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Selasa, 15 April 2025 - 10:29 WIB

Diskominfo Lombok Tengah dan BPS Jalin Kerja Sama Dorong Satu Data Daerah

Selasa, 8 April 2025 - 18:10 WIB

Panen Raya di Teruwai, Lombok Tengah Tunjukkan Ketangguhan Sebagai Lumbung Pangan Nasional

Kamis, 3 April 2025 - 12:33 WIB

Pastikan Layanan Kesehatan Tetap Berjalan Saat Libur Lebaran, Wabup Sidak 6 Puskesmas di Lombok Tengah

Selasa, 1 April 2025 - 14:30 WIB

Bupati Lombok Utara Ajak Warga Saling Memaafkan di Hari Idulfitri

Berita Terbaru

News

PMB Dibuka, Pendaftar Poltekpar Lombok Lampaui Target

Senin, 21 Apr 2025 - 14:16 WIB