Lombok Barat – Portir Indonesia Internasional bersama dengan Duta Lingkungan NTB melakukan penanaman pohon di areal Beach Camp Teluk Gok Desa Sekotong Barat Kecamatan Sekotong Kabupaten Lombok Barat Sabtu, 19/11/2022.
Sebanyak 60 bibit pohon dengan jrnis plamboyan di tanam di area tersebut. Penanaman ini sebagai langkah upaya mengantisipasi bencana tanah longsor yang kerap terjadi pada musim penghujan.
Ketua Portir Indonesia Internasional Maya Yuliana Soeripto mengatakan, selain untuk mencegah longsor, penanaman ini juga sebagai upaya dalam pelestarian alam dan lingkungan yang saat ini terus tergerus.
“Ini merupakan langkah awal kita dalam mencegah bencana longsor karena letak geografis teluk gok yang berbukit” ungkapnya.
Tak hanya itu pihaknya akan rutin melakukan aksi-aksi penanaman dengan melibatkan komunitas-komunitas pecinta alam dan lingkungan, agar NTB lestari dan hijau dapat terwujud.
“Tidak banyak yang kita tanam, namun yang paling penting bagaimana kita konsisten melakukan, merawat dan menjaganya” jelasnya.
Sementara itu Duta Lingkungan NTB 2022 Lara Aulia mengatakan, penanaman ini merupakan kaloborasi dengan Portir Indonesia Internasional dan program yang kedepannya akan terus dilakukan Duta Lingkungan NTB selain clean up dan sosialisasi lingkungan ke masyarakat.
“Ini program rutin Duta Lingkungan NTB dalam membantu pemerintah untuk terwujudnya NTB hijau dan asri termasuk program Zero-waste,”uangkapnya.
Tak hanya itu, pihaknya berharap aksi seperti ini bisa dilakukan warga masyarakat di lingkungan masing-masing.
“Aksi-aksi penanaman seperti ini kita harapkan menjadi contoh bagi masyarakat agar bisa menjadikan lingkungannya hijau dan asri” tutupnya.