Lomboknesia.id – Fatir Amirudin (4), seorang anak asal Desa Rasa Bou Kec. Bolo ditemukan meninggal dunia di sungai desa setempat, pada Kamis (31/12).
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Mataram Nanang Sigit PH membenarkan peristiwa penemuan tersebut.
“Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban sekitar pukul 17.10 Wita dalam keadaan meninggal dunia dengan jarak sekitar 500 meter dari lokasi tenggelam” katanya.
Sebelumnya Basarnas Mataram menerima informasi terkait kondisi membahayakan manusia tersebut dari bapak Agus Salam Kanit Intel Polsek Bolo pada pukul 15.45 Wita.
Berdasarkan laporan yang diterima, korban mandi bersama teman-temannya di sungai yang berada di sekitar rumahnya. Sekitar pukul 15.30 Wita korban terseret arus sungai dan tenggelam. Masyarakat setempat berusaha melakukan pencarian dan melaporkan kejadian tersebut ke pihak terkait.
Berdasarkan laporan yang diterima, kata Nanang, pihaknya menerjunkan personel Pos SAR Bima untuk melakukan upaya pencarian bersama potensi SAR lainnya.
“Korban akhirnya ditemukan setelah dilakukan pencarian sekitar satu setengah jam dan telah diserahkan ke pihak keluarga,” tutupnya.(red)