Bandara Lombok Salurkan Paket Sembako Gratis ke Masyarakat di Lingkar Bandara
Lombok Tengah – Sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial perusahaan, PT Angkasa Pura I Bandara Lombok melalui “Program Ramadhan Kareem 1444 Hijriah”, menyalurkan bantuan paket sembako gratis kepada masyarakat di lima desa yang ada berada di sekitar wilayah operasional Bandara Lombok, yaitu Desa Tanak Awu, Desa Ketara, Desa Penujak, Desa Batujai, dan Desa Kawo, Kabupaten Lombok Tengah.
Penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan oleh General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Lombok Rahmat Adil Indrawan dan diterima oleh para kepala desa setempat, pada Rabu-Kamis, 5-6 April 2023, bertempat di kantor desa masing-masing.
“Program Ramadhan Kareem berupa bantuan paket sembako gratis ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tahun menjelang hari raya Idul Fitri dan dilaksanakan secara serentak di seluruh bandara yang dikelola oleh PT Angkasa Pura I, termasuk Bandara Lombok,” terang Rahmat Adil Indrawan.
Adapun bantuan yang diberikan sebanyak 500 paket berupa 7,5 kilogram beras premium senilai Rp 100 ribu per paket dengan total nilai bantuan Rp 50 juta. Bantuan ini disalurkan kepada 500 warga kurang mampu yang ada di lima desa di lingkar bandara, dimana masing-masing desa mendapatkan 100 paket.
“Kami berharap bantuan yang kami sampaikan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat desa di lingkar bandara dalam menyambut bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah,” imbuh Rahmat Adil Indrawan.
“Saya ucapkan terima kasih kepada Angkasa Pura I atas bantuan yang diberikan kepada masyarakat kami. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami dan semoga Angkasa Pura I semakin jaya,” ujar Kepala Desa Batujai Alwan Wijaya.