ITDC Lanjutkan Komitmen Pengembangan SDM, InJourney Hospitality House di The Mandalika Masuki Tahun Ketiga

- Jurnalis

Rabu, 26 November 2025 - 13:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lombok Tengah – InJourney Tourism Development Corporation (ITDC) menegaskan komitmennya mendorong pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika, melalui penyelenggaraan InJourney Hospitality House (IHH) bersama InJourney Airport, yang kini memasuki tahun ketiga. Ini adalah upaya berkelanjutan dalam meningkatkan kapasitas hospitality masyarakat sekitar kawasan. Program yang berlangsung pada 24–26 November 2025 di VIP Deluxe, Pertamina Mandalika International Circuit, diikuti 29 peserta dari Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB). Para peserta IHH mendapatkan pelatihan peningkatan keterampilan layanan hospitality agar berdaya dalam mendukung operasional pariwisata di KEK Mandalika

Acara pembukaan resmi dibuka oleh Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lombok Tengah, Lalu Sungkul, dan Vice President Operations & Services The Mandalika, I Made Pari Wijaya. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Head Communication & CSR PT Angkasa Pura Indonesia, Angga Maruli, serta Koordinator Instruktur Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Lombok Tengah, Irwan Santoso, sebagai bentuk dukungan lintas pemangku kepentingan dalam mendorong peningkatan kualitas SDM lokal.

Baca Juga :  ITDC dan PNM Berkolaborasi Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat Desa Penyangga Melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan

PJ Vice President Corporate Secretary ITDC, Agung Dwipramana menyebut, penyelenggaraan program InJourney Hospitality House (IHH) merupakan wujud kontribusi nyata ITDC dalam mendukung masyarakat, sebagai bagian penting dari progres KEK Mandalika. “Kami ingin memastikan bahwa pengembangan KEK Mandalika tidak hanya berfokus pada pembangunan fisik, namun juga pada peningkatan kapasitas masyarakat sebagai pelaku pariwisata. Sudah tiga tahun program IHH ini berjalan, dan kami melihat dampak positifnya semakin terasa dalam kualitas layanan di kawasan,” ujarnya.

Pelatihan dipandu oleh Burhanudin, fasilitator lokal asal Desa Tumpak dan Malik Abdul Aziz asal Desa Kuta. Keduanya merupakan lulusan program Training The Trainer yang diselenggarakan oleh InJourney. Berbekal kompetensi di bidang hospitality dan pemberdayaan masyarakat, Burhanudin dan Malik Abdul Aziz sebagai trainer lokal, hadir untuk membagikan ilmu dan pengalaman guna memperkuat tujuan program IHH dalam menciptakan dampak ekonomi lebih inklusif dan berkelanjutan bagi masyarakat sekitar KEK Mandalika. Melalui materi dasar hospitality yang diberikan, peserta diajak memahami pentingnya sikap melayani sepenuh hati, memberikan layanan yang menyenangkan sesuai kebutuhan wisatawan, serta membangun komunikasi efektif untuk menciptakan pengalaman terbaik bagi pengunjung.

Baca Juga :  Pemkab Lombok Tengah Gelar FGD Penyusunan Daftar Informasi Publik yang Dikecualikan

Para peserta IHH punya latar belakang beragam. Mulai dari pelajar/mahasiswa, security, cleaning service, wiraswasta, hingga ibu rumah tangga. Keragaman ini menunjukkan bahwa peluang meningkatkan kualitas hidup melalui sektor pariwisata, terbuka luas bagi segenap lapisan masyarakat.

“Pelaksanaan pelatihan berjalan interaktif dan penuh semangat, menegaskan komitmen ITDC dalam menciptakan ekosistem pariwisata yang inklusif, berkelanjutan, dan berdaya saing global. Pada akhir pelatihan, para peserta akan memperoleh sertifikat dan mendapat reward berupa kunjungan ke Paddock dan tour di Pertamina Mandalika International Circuit. Kami berharap peserta dapat menerapkan ilmu yang diperoleh, sehingga semakin banyak masyarakat lokal yang siap mengisi peluang kerja dan usaha di industri pariwisata yang terus berkembang,” tutup Agung.

Berita Terkait

Dewan Lalu Pelita Putra Sosialisasikan Raperda Perlindungan PMI Asal NTB, Masyarakat Pringgarata Sambut Baik
L. M. Ahyar Resmi Dilantik Menjadi Wakil Ketua DPRD Lombok Tengah
Pemkab Lombok Tengah Gelar Sosialisasi Anti Korupsi dan Gratifikasi
Reses L. Abdussahid Didominasi Persoalan Inprastruktur Jalan
Wakil Bupati Lombok Tengah Tandatangani MOU Dengan Rektor UNDIKSHA Untuk Tingkatkan Kualitas Pendidikan
Lombok Tengah Satu-satunya di NTB Terapkan Manajemen Talenta ASN, 53 Pejabat Jalani Asesmen
Kosabangsa 2025 Dorong Transformasi Ekonomi Desa Kayangan Lewat Teknologi dan Digitalisasi
Anggota DPRD NTB Lalu Pelita Putra Serap Aspirasi Masyarakat Desa Taman Indah

Berita Terkait

Rabu, 26 November 2025 - 13:49 WIB

ITDC Lanjutkan Komitmen Pengembangan SDM, InJourney Hospitality House di The Mandalika Masuki Tahun Ketiga

Jumat, 21 November 2025 - 17:52 WIB

Dewan Lalu Pelita Putra Sosialisasikan Raperda Perlindungan PMI Asal NTB, Masyarakat Pringgarata Sambut Baik

Senin, 17 November 2025 - 15:35 WIB

L. M. Ahyar Resmi Dilantik Menjadi Wakil Ketua DPRD Lombok Tengah

Senin, 10 November 2025 - 10:44 WIB

Pemkab Lombok Tengah Gelar Sosialisasi Anti Korupsi dan Gratifikasi

Minggu, 9 November 2025 - 09:26 WIB

Reses L. Abdussahid Didominasi Persoalan Inprastruktur Jalan

Berita Terbaru

Lombok Tengah

Pemkab Lombok Tengah Gelar Sosialisasi Anti Korupsi dan Gratifikasi

Senin, 10 Nov 2025 - 10:44 WIB